Alhamdulillah, akhirnya keturutan juga punya kamera DSLR. My first photography gear: Canon EOS 1100D Kit (lensa bawaan Canon EF-S 18-55mm IS II) & Tamron AF 70-300mm F/4-5.6 Di LD Macro 1:2. Sekalian sama filter UV, cleaning kit, & tasnya. Baru tadi siang terbeli, hehe.
Kenapa pilih produk tersebut? Jawabannya simpel: budget mepet! 😀
Lagian saya juga hanya pehobi fotografi, bukan sepenuhnya menjadi fotografer profesional yang cari duit dari potret kiri kanan. Jadi equipment ini saya kira cukup untuk memenuhi hasrat saya, hehehe.
Keputusan saya membeli EOS 1100D & Tamron AF 70-300mm karena kedua produk tersebut cukup bagus menurut saya setelah melihat-lihat review di internet, dan sesuai dengan kebutuhan saya. Saya butuh DSLR dengan kualitas video yang juga bagus, selain kualitas fotonya. Menurut beberapa teman, saya disarankan untuk memilih Canon. Dan karena budget mepet, akhirnya keputusan jatuh kepada Canon 1100D.
Kemudian untuk lensanya, Tamron AF 70-300mm, lebih karena focal length-nya yang panjang aja. Apalagi bisa macro juga. Dan harganya cukup terjangkau pula untuk kemanpuan yang saya pikir lebih dari harganya.
Berikut ini beberapa contoh foto hasil jepretan saya dengan Canon EOS 1100D, lensa Tamron AF 70-300mm & lensa Canon EF-S 18-55mm IS II.
Klik untuk melihat lebih besar.
[flickr_set id=”72157641903576044″]