NetFlow adalah sebuah fitur yang dikembangkan oleh Cisco untuk mengumpulkan informasi trafik jaringan yang masuk ke maupun keluar dari sebuah interface. Meski fitur ini pada awalnya dikembangkan oleh Cisco, saat ini sudah banyak perangkat jaringan dari vendor selain Cisco yang juga menggunakan NetFlow.
Di kasus ini, saya menggunakan router milik Ubiquiti dan aplikasi CRM yang juga milik Ubiquiti: UCRM.
UCRM menggunakan NetFlow untuk mengumpulkan informasi trafik jaringan dari router. Aktivasi fitur NetFlow dilakukan di sisi UCRM dan di sisi router. Di sisi UCRM, fitur NetFlow cukup diaktifkan dari System ⇒ Settings ⇒ NetFlow. Sementara di sisi router, aktivasi harus menggunakan CLI.
Kita bisa menggunakan Putty untuk mengakses router. Jika mau praktis, kita juga bisa menggunakan built-in CLI di web administrasi EdgeRouter.
- Akses CLI router, kemudian login.
- Ketikkan konfigurasi berikut ini:
~$ configure #Masuk ke mode konfigurasi ~$ set system flow-accounting interface ~$ set system flow-accounting netflow enable-egress ~$ set system flow-accounting netflow server port 2055 ~$ set system flow-accounting netflow version <5 atau 9> ~$ set system flow-accounting timeout expiry-interval 60 ~$ set system flow-accounting timeout flow-generic 60 ~$ set system flow-accounting timeout icmp 60 ~$ set system flow-accounting timeout max-active-life 60 ~$ set system flow-accounting timeout tcp-fin 10 ~$ set system flow-accounting timeout tcp-generic 60 ~$ set system flow-accounting timeout tcp-rst 10 ~$ set system flow-accounting timeout udp 60 ~$ commit #Menerapkan konfigurasi ~$ save #Menyimpan konfigurasi ~$ exit #Keluar dari mode konfigurasi
Setelah langkah di atas, selesai sudah konfigurasi di EdgeRouter. Selanjutnya, tinggal aktivasi di UCRM atau apapun software yang kita gunakan untuk mengumpulkan informasi trafik dari router.
Sekian, semoga bermanfaat.